Fakfak Darurat Covid, Tim Covid-19 Gelar Sosialisasi PPKM

INFOFAKFAK.COM, FAKFAK_ Tim Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Fakfak, Sabtu, 3 Juli 2021, melakukan sosialisasi PPKM atau Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat skala mikro, dengan menyasar masyarakat yang sedang melakukan aktivitas di luar rumah.

Kali ini, tim melakukan sosialisasi daerah Kelurahan Danaweria, Pasar Danaweria, Pasar Kelapa Dua, Pasar Ikan Tanjung Wagom dan berakhir di Pasar Dulanpokpok.

Sebelumya, dalam apel kesiapan tim, Sekretaris Daerah Fakfak, Drs. H. Ali Baham Temongmere, M.T.P., mengharapkan agar tim dapat menyosialisasikan keputusan Pemerintah Daerah Fakfak, yang memberlakukan PPKM sejak hari ini hingga 12 hari mendatang.

“Perlu disampaikan kepada masyarakat bahwa, kita sejak hari ini hingga 12 hari mendatang, melaksanakan PPKM atau Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat. Untuk itu, tim harus memberikan pengertian dan pemahaman kepada masyarakat, bahwa dalam situasi darurat seperti saat ini, sangat penting untuk menjaga kesehatan bersama,” ujar Ali Baham Temongmere.

Himbauan juga disampaikan oleh Ketua Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Fakfak, Ali Hindom, agar masyarakat benar-benar mematuhi protokol kesehatan.

Dalam sosialisasinya, tim menyampaikan data terakhir situasi darurat covid-19 di Kabupaten Fakfak. Selain itu, tim juga menyampaikan bahwa, untuk lapak-lapak penjual diharapkan sudah tutup jam 2 siang. Sedangkan bagi toko tutup hingga jam 8 malam. Sesangkan terhadap angkutan kota mulai besok Selasa, 4 Juli 2021, akan dilakukan pembatasan operasional.

Sosialisasi ini akan dilakukan pagi dan sore hari selama 14 hari kedepan.