Jakarta: Presiden Joko Widodo mengimbau semua elemen masyarakat untuk wajib mematuhi protokol kesehatan, salah satunya memakai masker. Ajakan tersebut disampaikan Jokowi dalam sebuah video berdurasi singkat yang disiarkan kanal Youtube Sekretariat Presiden pada pada Minggu (18/07/21) malam.
“Bapak Ibu saudara-saudara, saat ini semua wajib pakai masker,” ujar Jokowi.
Kepala Negara yakin, dengan kerjasama seluruh elemen bangsa, maka pandemi COVID-19 yang melanda bisa dihadapi.
“Kita pasti bisa menghadapi pandemi ini,” ujar Jokowi lebih lanjut.
Jokowi yakin, Indonesia, layaknya negara-negara lain, pasti bisa menghadapi dan mengatasi pandemi COVID-19.
“Indonesia pasti bisa,” pungkas Jokowi dalam video tersebut.
Ajakan sekaligus himbauan dari Presiden ini diharapkan menjadi penggugah masyarakat untuk bisa lebih disiplin lagi dalam menerapkan Protokol Kesehatan selama pandemi COVID-19, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas di luar rumah. (AL)(RRI.co.id)